MSCA
Microsoft Campus Agreement
DAFTAR SOFTWARE MICROSOFT CAMPUS AGREEMENT | |||
PUSAT TEKNOLOGI INFORMASI DAN KOMUNIKASI | |||
No. Dokumen | No. Revisi | Tgl. Berlaku | Halaman |
F03-PM02-PTIK-UKP | 00 | 15-05-2020 |
Campus Agreement antara Universitas Kristen Petra dan Microsoft memungkinkan seluruh pegawai tetap aktif dan mahasiswa aktif Universitas Kristen Petra menggunakan software-software tertentu dari Microsoft secara legal baik di kampus maupun untuk bekerja di rumah.
Untuk dapat memanfaatkan fasilitas ini, pengguna harus menyetujui peraturan yang telah ditetapkan dan mengikuti prosedur yang ada.
Proses registrasi dan pengcopyan dilakukan di Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi Gedung Radius Prawiro Lantai 4. Layanan diberikan pada jam kerja administrasi, hari Senin - Jumat, pk. 07.30 - 15.30 WIB.
Menampilkan 1-5 dari 5 hasil pencarian.
Nomor Identifikasi | Judul | Kelas | Tipe | Jumlah |
---|---|---|---|---|
006/18 | Microsoft Office 365 | Microsoft Campus Agreement | Online | 1 |
005/19 | Microsoft Visio Professional 2016 - 32-bit | Microsoft Campus Agreement | Online | 1 |
006/19 | Microsoft Visio Professional 2019 - 32/64 -bit | Microsoft Campus Agreement | Online | 1 |
004/19 | Microsoft Windows 10 Professional (v. 1903) - 64-bit | Microsoft Campus Agreement | DVD_xtra | 1 |
004/20 | Microsoft Windows 10 Professional (v. 2004) - 64-bit | Microsoft Campus Agreement | DVD_xtra | 1 |
PROSEDUR PENG-COPYAN DAN KETENTUAN
PROSEDUR PENG-COPYAN
- Cek daftar software MSCA yang dapat dicopy pada situs ini atau di Front Office PTIK Gedung Radius Prawiro lantai 4.
- Membayar dan Menerima tanda bukti pembayaran (kwitansi) PTIK.
- Menandatangani Surat Pernyataan (satu kali selama aktif di UK Petra, biaya materai ditanggung pemohon).
- Pada saat pengambilan CD / DVD: menyerahkan kwitansi dan menunjukkan kartu identitas yang masih berlaku di Front Office Pusat Komputer Gedung Radius Prawiro lantai 4.
- Menerima CD / DVD copy.
KETENTUAN
- Yang diijinkan untuk memanfaatkan perjanjian Microsoft Campus Agreement Universitas Kristen Petra adalah mahasiswa dan pegawai tetap Universitas Kristen Petra dengan status aktif.
- Biaya copy software mengikuti standar biaya yag berlaku di PTIK
- Semua yang memanfaatkan software MSCA diwajibkan menandatangani Surat Pernyataan untuk tidak menyebarkan/meminjamkan software dan lisensi UK Petra kepada pihak lain dan akan meng-uninstall software tersebut apabila yang bersangkutan tidak lagi menjadi mahasiswa / karyawan UK Petra. Surat Pernyataan ditandatangani diatas materai Rp. 6.000,-. Pemilik hak atas software dan lisensi tersebut adalah penandatangan Surat Pernyataan.
- Surat pernyataan dan materai akan disiapkan oleh Pusat Komputer. Pemohon mengganti biaya materai sebesar Rp. 6.000,00 (dibuat satu kali untuk satu orang).
- Peminat dapat mengajukan permintaan dengan mengisi form (F01-PM02-PTIK-UKP) yang tersedia di Pusat Teknologi Informasi Dan Komunikasi Gedung Radius Prawiro lantai 4.
- Saat pengambilan CD / DVD, pemohon harus menunjukkan kwitansi pembayaran dan kartu identitas diri resmi UKP (KTM / Karpeg) yang masih berlaku.
- Bila CD / DVD bermasalah, komplain dilayani maksimal 3 hari sejak tanggal pengambilan.
Catatan : Aktifasi OFFICE untuk mahasiswa dilakukan di Pusat Komputer (Gedung Radius Prawiro lantai 4, divisi Hardware)